
- by Redaksi 2
- 03 Juni 2025
Penerimaan Murid Baru di SDN Kalimulya 5 Depok Dimulai 2 Juni
Depok, WartaKarya - SDN Kalimulya 5, Kecamatan Cilodong, Kota Depok, mulai membuka penerimaan murid baru tahun ajaran 2025/2026 pada 2 hingga 5 Juni 2025. Calon siswa yang dapat mendaftar adalah anak berusia 6 sampai 7 tahun. Namun, anak dengan usia minimal 5 tahun 7 bulan masih dapat diterima dengan syarat kesiapan mental dan surat rekomendasi dari psikolog, sesuai regulasi yang berlaku.
“Jika anak belum genap 7 tahun dan tidak memiliki riwayat pendidikan TK atau PAUD, maka tidak dapat diterima langsung, kecuali melalui jalur sanggah,” ujar Fazri, Operator SDN Kalimulya 5, pada Senin (2/6).
Setelah tanggal 5 Juni, prioritas penerimaan diberikan kepada calon siswa berdomisili di Depok. Meski demikian, sekolah tetap membuka kesempatan bagi siswa dari luar Depok, terutama karena lokasi SDN Kalimulya 5 berada di perbatasan wilayah Kota Depok dan Kabupaten Bogor.
Fazri juga menyampaikan bahwa kuota yang tersedia untuk tahun ajaran ini sebanyak 64 siswa. Hingga saat ini, telah tercatat 15 calon siswa yang masuk dalam sistem, namun masih menunggu proses validasi data. Selain itu, terdapat sekitar 30 orang tua yang datang langsung ke sekolah untuk mendaftar.
“Kami tetap mengutamakan calon siswa dari domisili Depok. Tapi tidak menutup kemungkinan dari luar Depok juga bisa diterima,” jelas Fazri. **(Arfiyah)